(View Original Web?)

KONGKO-KONGKO > KABAR-KABARI

Polres Badung Pecat Polwan Nakal


(Page 1 of 2) >  >>




Badung - Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Badung memecat seorang Polisi Wanita (polwan) bernama Aiptu Ni Nyoman Sunadi. Pasalnya, bintara tinggi polwan ini terbukti telah menggelapkan 3 unit mobil milik warga.

Untuk itu, Senin (16/11) siang kemarin, polwan yang  tinggal di seputaran Abiansemal ini diberi sanksi Pemberhentian Dengan Tidak Dengan Hormat (PTDH).

Upacara pemecatan itu bertempat di Markas Polres Badung, sayangnya dalam upacara itu polwan yang sebelumnya berdinas di bagian Samapta Polres Badung tidak hadir.

Perwira Humas Polres Badung Kompol I Gusti Ayu Sasih, mengatakan bahwa pemecatan ini sebagai bentuk ketegasan terhadap anggota yang terlibat dalam tindak pidana kriminalitas.

“Dia resmi diberhentikan Tidak Dengan Hormat, Senin pagi ini” ujarnya Ayu Sasih kepada Selebzone.com.

Selanjuntya Ayu Sasih mengatakan bahwa jenis pelanggarannya yang dilakukan Ni Nyoman Sunadi berupa tindak pidana penggelapan tiga unit mobil Toyota Avansa milik Ketut Suparsa asal Banjar Perang, Lukluk, Mengwi, Badung.

“Kasusnya sudah berlangsung pada 21 Februari 2008,” jelasnya.

Hasil sidang Pengadilan Negeri (PN) Denpasar, akhirnya memutuskan bahwa Polwan asal Banjar Darmasaba, Abiansemal,Badung itu divonis dengan hukuman 1 tahun 6 bulan penjara.

“Jadi berdasarkan pertimbangan dan kode etik dia sudah bisa dipecat,” paparnya.

Pertimbangan lain dipecatnya polwan tersebut juga berdasarkan kedisiplinan yang bersangkutan, apalagi berdasarkan catatan Polres Badung, ternyata polwan tersebut tidak masuk dinas hampir selama sebulan.

Pemecatan itu juga merujuk pasal 5 huruf a Peraturan Kapolri No. 7 tahun 2006 tentang Kode Etik Profesi Polri dan Pasal 12 ayat (1) PP. No. 1 tahun 2003 tentang Pemberhentian Anggota Polri.

“Harapannya, tidak ada lagi anggota yang bertindak seperti itu, kita juga ingin semua anggota menjujung tinggi disiplin dalam melaksanakan tugas,”pungkasnya.

Sumber
Nah bagus ini yang kayak gini, ketahuan pula. Sistemnya bagus nih brarti =)
waaaaaaah,
salut,,,
seorang wanita bs hebat kya bgono,,


SIAL!!! PERDANANX GW DIAMBIL MULU!!!



ternyata masih banyak oknum2 "kotor"
Quote from: -DabmintonZ- on November 17, 2009, 10:42:55 AM
ternyata masih banyak oknum2 "kotor"

dr dulu mmg bukannya udah banyak mod....
(Page 1 of 2) >  >>

Navigation

Back Sub-Forum

MS-Room.COM Style modify by Danny, Host on moresharehosting.com | TERM OF SERVICE/DMCA/PRIVACY POLICY AGREEMENT
Sitemap: Mobile Web | AMP | Topics | Chord Guitar Indonesia